Berikut merupakan materi yang akan disampaikan pada Upgrading HIMMEP 2016
Kamis, 27 Oktober 2016 (10.00-12.00):
Lokasi : Auditorium Mubyarto
M. Chrisna Satriagasa
Sistem informasi geografis (SIG) dasar untuk penilaian properti, perencanaan pembangunan daerah, dan Keuangan Daerah
--
Deskripsi
Upgrading ini sifatnya langsung praktek menggunakan software SIG. Mohon setiap peserta membawa perangkat laptop yang sudah diinstall software Quantum GIS (software ada pada link dibawah ini). Agar materi dapat tersampaikan dengan baik mohon hadir tepat waktu.
--
Download modul
Download data
Download software
(Download latest release saja, pilih 32 bit atau 64 bit tergantung windows yang bapak/ibu/sdr/sdri gunakan)
--
Kamis, 10 November 2016 (10.00-12.00):
Nugroho Wisnu Murti
Audit dengan program ACL (Audit Command Language)
Deskripsi
"Dari dan Untuk Mahasiswa MEP UGM"
Dengan materi : ACL Untuk Audit dan Penentuan sampel
ACL (Audit Command Language) merupakan salah satu perangkat lunak yang sering digunakan sebagai alat bantu audit berbasis komputer oleh auditor untuk mendeteksi kesalahan dan kecurangan. ACL mampu menganalisis data dari beberapa jenis format data, antara lain MS Excel, pdf, dBase, delimited,text, MS Acces, dan lainnya. Selain memungkinkan dapat digunakan untuk mengolah data dalam frekwensi transaksi yang besar, ACL juga menjaga integritas penggunanya, karena data dalam ACL tidak dapat dilakukan edit. Dalam pekerjaan audit tidak bisa terlepas dalam langkah pengambilan sampel atas populasi transaksi. Jika data berjumlah jutaan transaksi dan misal sampel yang diambil adalah dengan metode stratified, maka soft ware ini cukup membatu. Hal tersebut dapat digunakan dalam penentuan sampel penelitian.
Catatan:
Upgrading ini sifatnya langsung praktek menggunakan software ACL. Mohon setiap peserta membawa perangkat laptop.
--
Kamis, 24 November 2016 (13.30-15.30):
Endiarjati Dewandaru Sadono (Penerima penghargaan best paper pada FREKS XV 2016)
Efisiensi dalam Ekonomika Pembangunan: Stochastic Frontier Approach
---
Download materi
0 komentar:
Posting Komentar